Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

Fitur-Fitur Instagram Business Yang Mungkin Anda Gatau

by Lakuuu Team 26 September 2021

fitur-instagram-business
Sebagaimana diketahui, sosial media seperti halnya facebook maupun instagram tidak cuma digunakan untuk bersosial saja. Tidak cuma buat posting foto maupun memperluas pertemanan saja. Instagram sendiri sedianya sudah melakukan sebuah riset kerja sama dengan IPSOS selaku firma konsultan bisnis. Bagi Sobat Lakuuu yang mempunyai usaha atau bisnis bisa jualan di instagram. Berbagai produk sedianya bisa diakses di instagram sesuai kebutuhan seseorang.

Dengan adanya kerjasama tersebut, memang menjadi salah satu trik instagram. Agar banyak yang mengakses media sosial Instagram tersebut dan bisa menjalankan usahanya. Sebagaimana yang sudah dipantau, bahwasanya 52 persen pelaku UKM di Indonesia memang memilih menggunakan akun instagramnya untuk mempromosikan brand atau produknya. Yang mana nantinya bisa mengarahkan para konsumennya untuk mengunjungi situs penyedia milik mereka.

Dan untuk bisa menunjang dari sejumlah aktivitas tersebut, dari pihak instagram sendiri sedianya mengembangkan sejumlah fitur terbarunya. Yang berhubungan dengan bisnis atau usaha, yang mana siap membantu para pelaku bisnis dan usaha. Jadi jika Sobat Lakuuu ingin mempromosikan brand atau produk Sobat Lakuuu, bisa melalui akun instagram.

Fitur-Fitur Instagram Business Untuk Jualan Di Instagram.

Baiklah berbicara mengenai fitur terbaru dari instagram terkait bisnis atau usaha. Sedianya ada lima fitur terbarunya yang mana bisa digunakan untuk jualan di instagram secara gratis. Tentu saja adanya fitur-fitur terbaru dari instagram tersebut tidak disia-siakan oleh para pelaku bisnis atau usaha. Dengan adanya fitur tersebut merupakan inovasi terbaru yang menjadi trik instagram dalam mengembangkan media sosialnya tersebut. Ada pun fitur terbaru dari instagram bisa Sobat Lakuuu simak di bawah ini.

  • Fitur Auto Reply.
Sebagaimana diketahui, bahwa konsumen di Indonesia sendiri mempunyai beberapa karakter yang unik. Atau yang biasa disebut dengan social-commerce. Untuk bidang bisnis, instagram menyediakan fitur auto reply yang mana tersedia melalui fitur chat. Tentu saja dengan adanya fitur tersebut, membuat para konsumen puas dan senang. Karena bisa bertanya langsung mengenai produk atau brand yang tersedia, walaupun informasi tersebut sudah tertera di dalam situs webnya.

  • Fitur Instagram Insight.
Untuk fitur yang satu ini memang terkenal fitur baru yang canggih. Karena sedianya membantu para pengguna instagram bisnis untuk bisa melihat dan mengetahui siapa saja kah yang berkunjung dan melihat profil bisnisnya. Terkait informasi tersebut biasanya seperti demografi, usia  dan minat konsumen terhadap produk pelaku bisnis di instagram.
Fitur ini memang sangatlah bermanfaat bagi pelaku  usaha, untuk bisa menentukan tips dan trik marketing apa saja yang harus Sobat Lakuuu lakukan selanjutnya. Mengenai usia yang tercatat, bisa saja Sobat Lakuuu gunakan sebagai acuan untuk perkembangan trend produk Sobat Lakuuu.

  • Fitur Filter Inbox.
Berdasarkan namanya, fitur yang satu ini memang digunakan untuk menyaring sejumlah pesan yang masuk di Instagram. Pengguna akun instagram bisnis tersebut dapat Sobat Lakuuu gunakan untuk memfilter sejumlah pesan dari konsumen yang masuk. Guna menentukan pesan manakah yang memang harus ditinjau, atau sekedar melihat-lihat saja. Fitur yang satu ini bisa juga digunakan untuk menyaring pesan masuk yang belum terbaca. Jadi hal tersebut sedianya bisa menjaga engagement para pelanggannya.

  • Fitur Instagram Stories.
Untuk fitur yang satu ini merupakan salah satu fitur yang menarik bagi para pelaku bisnis di instagram. Jika Sobat Lakuuu memiliki produk atau brand, Sobat Lakuuu bisa mengunggahnya melalui fitur instagram stories. Yang mana nantinya bisa ditanggapi oleh konsumen Sobat Lakuuu karena fitur ini juga masih ada hubungannya dengan fitur interaktif maupun fitur insight.

  • Fitur Live (Siaran Langsung)
Mengenai fitur live ini, instagram juga mengadaptasikan. Yang mana para pelaku usaha bisa melakukan siaran langsung dengan mempromosikan produk atau barangnya. Yang mana nantinya bisa ditanggapi langsung oleh para konsumen melalui chat komentar.

Fitur-fitur di atas memang diperuntukan bagi para pelaku bisnis atau usaha jualan di instagram. Adanya fitur-fitur terbaru di akun instagram bisnis merupakan salah satu trik instagram dalam menunjang usaha atau bisnis para penggunanya.