Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

Logo Brand Dengan Maksud Tersembunyi

by Lakuuu Team 16 September 2021

logo-brand
Sebuah perusahaan bisa ternama karena logonya yang unik bahkan menarik. Tentunya logo unik ini bakalan dimunculkan oleh brand ternama. Dalam sebuah desain logo biasanya menghadirkan sebuah pesan serta makna tersembunyi. Desain logo konon menyampaikan sebuah identitas bahkan visi misi sebuah perusahaan.

Ada banyak sekali desain logo perusahaan yang sudah mengandung unsur simbol maupun pesan tersebut. Dimana desainnya begitu halus sehingga mampu menarik perhatian banyak orang. Mungkin saja selama ini Sobat Lakuuu belum menyadari jika logo yang sering kita lihat sudah menyimpan sebuah pesan.

Inilah Beberapa Logo Brand Dengan Maksud Tersembunyi

Logo menjadi bagian yang paling penting dalam sebuah perusahaan. Inilah mengapa logo unik harus ditampilkan demi menarik perhatian pelanggan. Tentunya Sobat Lakuuu harus mengerti apa saja logo brand yang mempunyai maksud tersembunyi. Jika memang merasa penasaran, sebaiknya simak ulasan berikut:

  • Fedex

Source: logok.org
Apabila Sobat Lakuuu melihatnya dengan jarak lebih dekat lagi tentunya bakalan ditemukan tanda panah yang sudah dibentuk oleh ruang kosong antara huruf “E”dan “X”. Panah tersebut ternyata melambangkan tentang akurasi maupun kecepatan. Menariknya lagi setelah Sobat Lakuuu melihat panah tersebut sekali maka orang akan pertama melihatnya lagi setiap kali mereka melihat logonya. Tentunya logo dari Fedex ini sangat menarik perhatian banyak orang.

  • McDonald’s

Source: Mcdonalds.com
Buat kalian para pecinta ayam goreng tentunya tidak asing lagi dengan nama tersebut. Dimana huruf M merupakan sebuah inisial dari McDonald. Tetapi bentuk bulat yang berada pada bagian sisi atas M juga menjadi simbol sepasang payudara penuh gizi. Konon dahulu kala McDonald berkeinginan meninggalkan logo tersebut. Namun pada akhirnya Louis Cheskin memberikan desakan kepada perusahaan supaya tetap mempertahankan branding logonya.

  • Carrefour

Source: Liputan 6.com
Kini Sobat Lakuuu pun bisa menemukan logo menarik yang berada dalam salah satu mall tersebut. Sobat Lakuuu bakalan menemukan C yang mana terbuat dari ruang negatif antara merah dan juga biru panah. Dimana bagian tersebut bagian dari logo Carrefour yang mempunyai arti persimpangan jalan di Perancis.

  • Apple

Source: Apple.com
Logo yang satu ini memang sudah terkenal bahkan sudah hadir beberapa produk menarik. Dari sini logo unik tersebut semakin berkembang dan menjadi kebanggaan banyak orang. Secara kebetulan munculnya logo tersebut dari peristiwa menggigit apel. Dimana ia menyadari jika kata menggigit sama persis dengan istilah komputer Byte. Setelah melalui berbagai revisi hingga akhirnya logo layaknya buah apel yang sudah di gigit terkenal sampai dengan saat ini. 

  • Unilever

Source: Forbes.com

Pastinya Sobat Lakuuu mengerti jika Unilever sudah menghadirkan beragam produk menarik. Hal ini tercermin dari logonya. Dalam setiap segmennya ternyata ada arti tersendiri. Semisal saja jantung menandakan cinta, kesejahteraan bahkan perawatan. Sedangkan burung mampu melambangkan kebebasan serta kenikmatan hidup.

  • Amazon
    Source: Logomyway.com
Logo yang satu ini mungkin kesannya kurang istimewa tetapi mempunyai filosofi tertentu. Panah orange pada bagian bawah terbilang mirip dengan bentuk senyum. Dimana bentuk tersebut menggambarkan jika perusahaan berkeinginan supaya pelanggan bisa merasa puas. Panah ini memang membentang antara huruf ‘A’dan ‘Z’. 

  • Adidas
    Source: adidas.com
Ada lagi logo brand dengan maksud tersembunyi yang perlu Sobat Lakuuu ketahui yakni Adidas. Dimana pendiri nama Adidas ini adalah Adolf Dassler. Logonya menunjukkan tiga garis yang saling berdekatan. Logo yang sudah berubah dari waktu ke waktu tersebut mempunyai konfigurasi membentuk segitiga. Konon logo tersebut melambangkan sebuah gunung yang menjadi tantangan bagi olahragawan untuk bisa melaluinya.

Itulah tadi beberapa contoh logo brand dengan maksud tersembunyi yang perlu Sobat Lakuuu ketahui. Setidaknya dengan ulasan di atas, Sobat Lakuuu pun semakin paham dengan beberapa logo yang sudah terkenal ini. Apalagi setiap logo ternyata sudah menyelipkan sebuah maksud tersembunyi yang mungkin banyak orang belum memahaminya.