Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

Cara Mengirim Paket JNE Dari Rumah

by Lakuuu Editorial Updated at 7 November 2022

cara-mengirim-paket-jne-dari-rumah

Apakah Anda tahu bagaimana cara mengirim paket JNE dari rumah? Tidak disangka caranya mudah sekali dan Anda tidak perlu keluar rumah untuk mengirimkan paket. 

Jasa pengiriman memberikan layanan yang memadai dan salah satu contohnya adalah jemput paket dari rumah. Anda bisa memanfaatkan layanan jemput paket dari rumah supaya lebih mudah dan praktis apalagi jika Anda memiliki bisnis online. 

Biasanya bagi Anda yang ingin mengirimkan paket melalui JNE harus datang ke salah satu agen terdekat. Namun, sekarang Anda tidak perlu cemas karena ada layanan atau fitur jemput paket sesuai dengan permintaan. 

Nah, langsung saja di bawah ini adalah penjelasan mengenai panduan mengirim paket JNE dari rumah dengan mudah bagi pemula. 

jualan online

Cara Simpel Mengirim Paket JNE dari Rumah 

Cara mudah mengirimkan paket JNE dari rumah adalah:

1. Menentukan Barang yang Akan Dikirim

Hal pertama yang bisa Anda lakukan sebelum mengirim paket JNE dari rumah adalah menentukan barang yang akan dikirim. Umumnya pengiriman barang melalui jasa pengiriman beragam, seperti makanan, pakaian, minuman, alat elektronik dan yang lainnya. Anda harus menentukan dan mempersiapkan barang yang akan dikirim menggunakan jasa pengiriman JNE. 

Perhatikan juga beberapa jenis paket yang tidak diperbolehkan menggunakan jasa pengiriman seperti hewan, benda mudah meledak dan yang lainnya. Perlu Anda ketahui juga bahwa barang yang akan dikirim ada aturannya. Anda harus membaca syarat dan ketentuan pengiriman barang di website resmi JNE untuk lebih jelasnya lagi. 

2. Kemas Barang dengan Rapi

Berikutnya, kemas barang yang akan Anda kirim dengan rapi. Setelah Anda menentukan barang yang akan dikirim tinggal mempersiapkan untuk pengemasan barang. Perlu Anda ketahui juga untuk mengirimkan barang melalui jasa pengiriman harus dikemas terlebih dahulu dengan baik. 

Anda juga harus memastikan pengemasan barang aman sehingga barang yang akan dikirim tidak mudah rusak. Pengemasan barang yang tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan kemungkinan tidak di acc untuk proses pengiriman oleh pihak JNE. Itulah sebabnya Anda harus kemas barang dengan baik dan rapi supaya paket lebih kuat selama perjalanan sampai ke tujuan. 

3. Mempersiapkan Alamat Tujuan

Selanjutnya, mengirim paket dari rumah tentunya harus mempersiapkan alamat tujuannya juga. Hal ini penting sekali supaya tidak membuat paket salah alamat karena informasi alamat yang diberikan tidak tepat. Anda harus mencari tahu informasi alamat tujuan dengan lengkap sampai nomor rumahnya. 

Anda juga dapat mempersiapkan tulisan alamat tujuan dengan mengeprint tulisannya atau menulis secara manual. Tempelkan alamat tujuan pada paket yang sudah Anda kemas dengan rapi dan pastikan ditempel dengan baik supaya tidak robek atau hilang. Penulisan alamat tujuan harus benar-benar detail dan lengkap supaya bisa terkirim sampai ke alamatnya dengan baik. 

4. Memilih Layanan Jemput Paket

Selanjutnya adalah Anda bisa memilih layanan yang tersedia di JNE. Bagi Anda yang belum pernah mengirimkan paket secara langsung dari rumah ada beberapa layanan yang diberikan. Layanan jemput paket lewat JNE dari rumah tidak perlu datang ke agen, namun Anda harus memilih salah satu layanan yang diberikan. 

Anda juga harus tahu salah satu nomor telepon agen JNE terdekat dan memberikan informasi jika Anda ingin menggunakan layanan jemput paket JNE agar kurir menjemput paket Anda. Anda bisa mencari informasi mengenai layanan yang diberikan oleh JNE melalui website resmi JNE. 

5. Menghubungi Kurir JNE

Cara mengirim paket JNE dari rumah selanjutnya lagi adalah setelah Anda mencari informasi layanan paket yang tersedia tinggal menghubungi agen atau kurir JNE untuk meminta layanan jemput paket dari rumah. Pastinya dari pihak agen atau kurir JNE akan memberikan informasi selanjutnya mengenai penjemputan paket dari rumah. Nah, setelah kurir datang ke rumah untuk menjemput paket tinggal Anda serahkan saja paket yang sudah dikemas rapi. 

Anda juga bisa langsung membayar ongkos kirim sesuai dengan berat dan alamat tujuannya. Bagi Anda yang menggunakan layanan COD tidak perlu membayar ongkos karena yang akan membayar tagihan pengiriman barang adalah penerima paket nantinya. Anda akan mendapatkan tanda bukti pengiriman dan juga nomor resi pengiriman barang dari kurir. 

6. Tracking Pengiriman Barang

Nah, cara mengirim paket JNE dari rumah terakhir setelah Anda berhasil mengirimkan paket JNE dari rumah tinggal tracking pengiriman barang. Anda sudah mendapatkan tanda atau bukti pengiriman barang dari pihak JNE dan nantinya dapat melakukan tracking barang dengan nomor resmi. 

Cara tracking pengiriman barang dari JNE adalah tinggal mengunjungi website resmi JNE dan memilih menu tracking. Masukkan nomor resi yang telah Anda dapatkan dan klik lacak. Otomatis akan keluar informasi detail pengiriman paket Anda termasuk status dan posisi paket Anda. 

Anda tidak perlu cemas karena bisa melakukan tracking paket dengan mudah sehingga dapat memastikan barang sudah sampai di alamat tujuan atau belum. 

Nah, itulah dia penjelasan mengenai cara mengirim paket lewat JNE bagi pemula yang bisa dicoba supaya bisnis online Anda lancar untuk urusan pengiriman produk ke konsumen. 

cara mengirim paket jne dari rumah

Dalam rangka meningkatkan penjualan bisnis online, Anda bisa memanfaatkan agen digital marketing Lakuuu yang memberikan kemudahan dalam pembuatan website maupun landing page. Selain itu, Lakuuu juga mempunyai produk bernama Kreafinity dimana Anda akan mendapatkan konsultasi, website premium Lakuuu, 30 konten blog, analytics, dan integrasi email. Yuk gunakan Lakuuu agar bisnismu jadi naik level!