Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

5 Ide Bisnis Milenial Terbaik Di Tahun Ini

by Lakuuu Editorial Updated at 7 November 2022

ide-bisnis-milenial

Bisnis merupakan salah satu cara untuk mendapatkan keuntungan dengan cepat. Peluang bisnis sangat beragam dan pada umumnya banyak ditemukan di sekitar. Namun, peluang bisnis tetap menjadi hal yang banyak ditanyakan oleh para calon pebisnis. 

Padahal jika dilihat kembali ada banyak sekali potensi bisnis yang bisa dijadikan sumber penghasilan. Sekarang ini ada banyak sekali bermunculan ide bisnis milenial yang tentunya bisa dijadikan sebagai salah satu ide untuk merintis sebuah bisnis kekinian.

5 Ide Bisnis Untuk Milenial

Ide-ide bisnis di bawah ini merupakan jenis bisnis yang mengikuti trend. Berikut ini merupakan beberapa contoh bisnis milenial yang bisa Anda coba. 

  • Bisnis Dekorasi

Ide bisnis milenial yang pertama yaitu bisnis dekorasi yang saat ini memiliki banyak peminat. Bisnis dekorasi ini termasuk dalam kategori bisnis jasa yang banyak digunakan. Dekorasi bisa untuk berbagai acara seperti pernikahan, tunangan, ulang tahun, dan lain sebagainya. 

Acara tersebut membutuhkan sebuah dekorasi untuk bisa memeriahkannya. Oleh karena itu, bisnis ini sudah pasti memiliki banyak peminat karena akan banyak acara besar kedepannya. Tak hanya dekorasi tempat saja, tambahkan juga dekorasi untuk hantaran dan pembuatan buket sehingga calon pelanggan jadi lebih bervariasi.

Dekorasi hantaran biasanya digunakan untuk acara lamaran atau pernikahan dengan tiap box dekorasi bisa dibanderol dengan harga mulai dari Rp40.000 tergantung tingkat kerumitan. Bisnis yang mengandalkan kreativitas ini sangat cocok untuk pegiat dekorasi maupun pegiat seni. 

  • Bisnis Startup Sayur dan Sembako

Sebagai generasi milenial yang sudah lebih jauh paham tentang teknologi, tentu bisnis startup menjadi jawaban untuk segalanya. Sumber Daya Manusia (SDM) yang sudah memenuhi kriteria membuat generasi masa kini lebih mudah untuk menjalankannya. 

Carilah SDM yang berkualitas dan paham dengan teknologi untuk mengembangkan bisnis startup tersebut. Mengapa memilih sayur dan sembako? Target pasar dari bisnis ini merupakan ibu-ibu atau orang yang membutuhkan sayur dan sembako. 

Sayur dan sembako ini selalu setiap hari dibutuhkan untuk konsumsi sehari-hari sehingga akan lebih mudah untuk mendapatkan pelanggan setiap harinya.

Terlebih lagi untuk ibu-ibu yang memiliki anak kecil yang tidak sempat keluar rumah bahkan hanya untuk berbelanja. Dengan memanfaatkan teknologi dan bekerja sama dengan kurir lokal maka akan lebih mudah untuk membuat bisnis startup ini jadi besar. Ide bisnis milenial ini wajib dicoba untuk Anda yang paham teknologi. 

  • Jasa Fotografi dan Videografi

Bisnis dalam bidang jasa merupakan salah satu bisnis yang banyak menghasilkan untuk saat ini. Kebutuhan banyak orang dalam mengabadikan momen pentingnya di media sosial membuat bisnis fotografi dan videografi ini memiliki banyak sekali peminat. 

Fotografi dan videografi bisa menjadi satu kesatuan dalam pengabadian momen. Ada banyak sekali momen spesial yang bisa diabadikan seperti momen pernikahan, tunangan, ulang tahun, film dan lain sebagainya. 

Sebagai contoh untuk momen pernikahan tentunya ada banyak sekali momen indah di pernikahan yang wajib untuk didokumentasikan. Selain foto, ada juga video yang bisa melengkapi bisnis yang akan dijalankan. 

Selain itu, saat ini jasa fotografi dan videografi banyak dibutuhkan untuk pembuatan sebuah konten di media sosial. Semakin banyak content creator yang bermunculan dari berbagai platform membuat peminat untuk jasa ini membludak. 

  • Penulis Konten

Bisnis yang bisa dijalankan untuk generasi milenial yaitu ada bisnis sebagai penulis konten. Membuka jasa penulisan merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan. Bisnis ini termasuk ke dalam kategori jasa sehingga Anda tidak perlu untuk mengeluarkan banyak modal. 

Ide bisnis milenial jenis ini termasuk bisnis dengan banyak keuntungan yang akan didapatkan. Mengandalkan kreativitas dan waktu, Anda dapat mencoba membuka bisnis ini dengan menawarkan gaya tulisan Anda ke berbagai klien. 

Bisnis ini memiliki banyak sekali peluang yang bisa dimanfaatkan untuk mengambil keuntungan. Anda bisa menulis konten untuk diri sendiri, bisa untuk blog, media sosial dan lain sebagainya tergantung permintaan dari pengguna jasa. 

  • Bisnis Pulsa, Game, Tarik tunai

Ide bisnis milenial selanjutnya yang bisa coba untuk Anda lakukan yaitu ada bisnis pulsa dan token game. Bisnis ini sangat mudah dan praktis untuk dilakukan, tetapi keuntungan yang didapatkan dari bisnis model ini cukup lumayan. 

Bisnis pulsa dan game ini merupakan salah satu bisnis yang bisa dilakukan dimana saja atau bisa dikatakan bersifat fleksibel. Pemanfaatan teknologi dalam bisnis ini juga sangat kental. Banyak orang yang membutuhkan pulsa setiap harinya, baik itu pulsa handphone atau token listrik maupun untuk topup game. 

Selain itu, bisnis tarik tunai juga merupakan bisnis yang saat ini sangat menjanjikan. Terutama untuk di daerah pedesaan yang jauh dari ATM. Tentu saja mereka akan mencari jasa terdekat untuk melakukan transaksi baik itu untuk tarik tunai, untuk transfer dan transaksi lainnya. 

ide bisnis milenial

Bagi Anda yang ingin menjalankan bisnis milenial dan ingin mendapatkan banyak pelanggan dan tersebar luas maka bisa dengan menggunakan jasa dari Lakuuu. Lakuuu merupakan perusahaan E-commerce builder yang bisa Anda manfaatkan untuk meluaskan jaringan pelanggan. Dengan Lakuuu, omset bisnis akan semakin meroket!