Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

Ini Alasan Pentingnya Bergabung ke Komunitas Bisnis

by Lakuuu 11 January 2022

pentingnya-bergabung-ke-komunitas-bisnis
Komunitas bisnis adalah salah satu komunitas yang disukai oleh banyak orang. Tidak hanya berasal dari kalangan bisnis saja, para member komunitas bisnis berasal dari berbagai kalangan, mulai dari anak muda, pegawai kantoran, para bos, hingga lansia yang Sudah pensiun sekalipun.

Tujuan utama dibentuknya komunitas ini yang tak lain dan tak bukan adalah untuk saling berbagi informasi, tips, dan Bahkan menjalin hubungan profesional. Selain itu, komunitas bisnis juga sangat suportif dan saling memberikan dukungan antar para member-nya.

Selain hal-hal di atas, ada 5 manfaat yang bisa Sobat Lakuuu peroleh saat bergabung ke dalam komunitas bisnis. Apa saja? Simak informasinya berikut ini.

5 Manfaat Bergabung ke Komunitas Bisnis

Jika Sobat Lakuuu termasuk kalangan anak muda, bergabung ke dalam komunitas bisnis bisa menjadi batu loncatan untuk mengembangkan karir kedepannya. Selain itu, menjalin networking sedini mungkin juga akan sangat membantu Sobat Lakuuu dalam jangka panjang.

1.    Mempermudah Networking

Semua orang “penting” umumnya bergabung ke dalam komunitas ini. Mereka adalah orang-orang yang memiliki pengaruh dan power yang kuat di dalam perusahaannya. Mereka umumnya sangat menyukai orang-orang baru yang berkeinginan untuk menjadi pebisnis.

Orang-orang tersebut berada di dalam satu komunitas, sehingga ini akan mempermudah Sobat Lakuuu untuk menjalin networking.

2.    Mendapatkan Berbagai Informasi Seputaran Dunia Bisnis

Di dalam komunitas, biasanya akan ada banyak informasi-informasi penting dan eksklusif. Tak jarang, mereka akan “buka kartu” tentang pencapaian yang Mereka sudah lakukan.

Hal di atas tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Sobat Lakuuu yang memang ingin belajar langsung dari pengalaman para orang sukses ini.

3.    Memperoleh Feedback Langsung dari Orang Profesional

Sobat Lakuuu sudah mendirikan usaha atau mengembangkan bisnis, tapi Masih mengalami stuck dan kehilangan Arah. Komunitas bisnis ini bisa digunakan sebagai kompas Atau pedoman Sobat Lakuuu.

Bagikan pengalaman Sobat Lakuuu, dan mintalah feedback mereka. Mereka dengan senang hati akan memberikan beberapa masukan dan kritik yang membangun, demi memperlancar bisnis Sobat Lakuuu. Coba, deh!

4.    Saling Support Bisnis

Tidak ada yang namanya saling menjatuhkan Atau menjelakkan bisnis antar member. Setiap member, memiliki latar belakang dan olahan bisnisnya masing-masing. Sebaliknya, lingkungan yang tercipta di dalam komunitas bisnis tersebut umumnya sangat supportive

5.    Memotivasi Diri untuk Tumbuh Bersama

Tidak masalah jika Sobat Lakuuu belum ada berkeinginan untuk menjadi seorang pebisnis atau entrepreneur. Setidaknya, melihat orang-orang sukses dan mengikuti tips yang dibagikan adalah dua hal yang bisa dilakukan untuk bisa menjadi sesukses mereka.

Banyak orang yang merasa malu Masuk ke komunitas bisnis karena belum memiliki bisnis yang patut untuk “diperlihatkan” atau merasa tidak cocok berada di antara para member yang sudah sukses dan menjadi orang penting.

Buang mindset di atas. Ingatlah, setiap orang yang sukses juga pasti dulunya di awali dengan kegagalan. Mereka bukan lahir lalu langsung menjadi orang sukses. Tangisan, air mata, dan kerugian sudah banyak mereka keluarkan.

 Jangan malu untuk meminta feedback, tips dan trik untuk bisa sukses seperti Mereka. Adaptasi apa yang Sudah mereka lakukan ke kehidupan sehari-hari, dan jadilah sukses di segala bidang.