Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

5 Tips Mudah agar Foto Produk Terlihat Lebih Profesional

by Lakuuu 27 January 2022

5-tips-mudah-agar-foto-produk-terlihat-lebih-profesional
Dalam memasarkan sebuah produk, dibutuhkan produk yang berkualitas, tetapi juga konten yang dipersiapkan dengan baik, sehingga mampu mencuri perhatian banyak konsumen yang melihatnya. Salah satu contoh dari konten tersebut adalah foto produk.

Banyak orang yang masih beranggapan, bahwa untuk menghasilkan foto produk yang baik, diperlukan kamera profesional serta peralatan pendukung yang harganya selangit. Padahal, hanya bermodalkan smartphone dan pencahayaan alami, foto produk bisa terlihat sangat menarik.

LAKUUU sudah berikan rangkuman 5 tips agar foto produk terlihat lebih profesional dan menjual. Baca terus dan dapatkan informasinya secara utuh.

1.    Memaksimalkan resolusi

Salah satu yang memicu kenapa foto produk Sobat Lakuuu tidak dilirik adalah karena resolusi gambar yang rendah. Rendahnya resolusi gambar justru akan berdampak pada kurang terlihat jelasnya produk yang ingin ditampilkan, sehingga banyak konsumen yang melewatinya.

Memang, menaikkan resolusi hingga ke tingkat maksimal akan memakan banyak ruang penyimpanan. Namun, hal itu bisa disiasati dengan memindahkan file ke laptop atau hardisk.

2.    Usahakan untuk tidak menggunakan fitur zoom

Umumnya, saat kita menggunakan fitur zoom, maka hasil gambar akan pecah. Hal Ini akan semakin parah jika Sobat Lakuuu menggunakan smartphone.

Jika Sobat Lakuuu ingin mengambil gambar objek yang dekat, sebaiknya Sobat Lakuuu mendekat ke arah objek tersebut secara langsung.

3.    Menggunakan pemilihan background yang tepat

Foto produk tidak harus berada di dalam studio dengan berlatar belakangkan warna putih. Cobalah untuk memanfaatkan fasilitas yang sudah disediakan oleh pemerintah, seperti jalanan, taman, atau di beberapa coffee shop dan bahkan di alam terbuka sekalipun.

Lalu, arahkan model untuk menggunakan produk yang akan dijual. Sebagai contoh, jika Sobat Lakuuu menjual produk berupa gelang. Gunakan gelang tersebut di pergelangan lengan model dan mulailah mengambil gambar.

Kehadiran model yang sedang menggunakan produk nyatanya mampu menarik perhatian banyak konsumen untuk segera melakukan proses pembelian.

4.    Memanfaatkan sinar matahari

Sinar matahari adalah salah satu sumber cahaya yang mampu memberikan hasil alami pada gambar. Sinar matahari juga mampu menciptakan kesan yang dreamy dan warm ke gambar, sehingga cocok untuk digunakan untuk hampir semua konsep foto.

5.    Jangan lupa untuk menggunakan software editing

Agar membuat foto produk terlihat lebih menarik, manfaatkan fitur editing baik yang gratis maupun berbayar. Adanya proses editing ini nyatanya dapat mempercantik foto produk dan berpeluang besar bagi konsumen untuk segera melakukan pembelian.

Perlu diingat untuk meng-edit secukupnya dan tidak berlebihan. Hasil editing yang berlebihan justru akan membuat foto produk terlihat berbeda daripada yang aslinya. Dan hal tersebut akan menciptakan komplain yang tentu saja akan menurunkan kredibilitas bisnis.