Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

Catat! Ini 3 Top Situs Pelatihan Gratis Bersertifikat 2021

by Lakuuu Team 11 October 2021

situs-pelatihan-gratis-bersertifikat
Mengasah kemampuan sambil menunggu panggilan kerja adalah hal yang baik yang bisa dilakukan. Di masa sekarang, Sobat Lakuuu bisa memperkaya ilmu dan mengasah skill di mana saja dan kapan saja.

Sudah banyak situs atau website yang dapat memberikan pelatihan gratis yang memberikan sertifikat di akhir sesi pelatihan.

Bagi Sobat Lakuuu yang sekarang ini sedang mencari pelatihan online, berikut 3 top situs pelatihan online yang bisa Sobat Lakuuu ikuti!

1. Digital Talent Scholarship Kominfo

Kominfo menyediakan jasa pelatihan yang diberikan secara gratis kepada masyarakat Indonesia, untuk mengembangkan serta mengasah skill yang dimiliki.

Program latihan yang diselenggarakan oleh Kominfo ini lebih berfokus pada pengembangan bidang IT, yang terdiri dari beragam program pelatihan, seperti VSGA, FGA, PRO, TA, GTA, hingga TSA.

Di samping itu, DTS juga baru-baru ini telah membuka program pelatihan baru bernama Digital Entrepreneurship Academy (DEA), khusus bagi masyarakat yang ingin berkarir di dunia wirausaha, serta bertujuan mengembangkan UMKM Tanah Air.

Program pelatihan in bisa dilakukan dari mana saja dan kapan saja. Sehingga, bagi Sobat Lakuuu yang kini sedang bekerja, tapi ingin mengasah skill IT nya, bisa banget untuk bergabung ke DTS Kominfo ini.

2. Grow With Google Indonesia

Tidak kalah dengan program pelatihan Kominfo, Grow with Google Indonesia juga menyediakan program pelatihan yang menarik dan gratis.

Tujuan diselenggarakannya program pelatihan online ini adalah untuk membangun perekonomian masyarakat Indonesia, khususnya di tengah pandemi seperti sekarang ini.

Sobat Lakuuu bisa mengikuti beberapa rangkaian program unggulan yang ditawarkan oleh Google Indonesia, seperti Gapura Digital, Women Will, dan Bangkit.

Grow with Google menawarkan dua jenis pelatihan sesuai dengan minat dan keinginan Sobat Lakuuu.

Sobat Laku bisa memilih program pelatihan perkembangan karir yang berisikan tips dan trik, serta beberapa kasus lapangan untuk mengembangkan karir ke depannya, atau memilih untuk mengembangkan bisnis, khususnya skala UMKM.

Tentu saja, setelah mengikuti program pelatihan yang ada, Sobat Lakuuu juga akan mendapatkan sertifikat dalam bentuk digital, yang bisa digunakan untuk melamar di suatu perusahaan.

3. Program Pelatihan Kemdikbud

Dan top line situs pengembangan yang terakhir yang bisa Sobat Lakuuu ikuti adalah Kursus Daring Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).

Sebenarnya, program pelatihan yang diadakan oleh Kemdikbud ini telah ada sejak tahun 2018, namun semakin terkenal saat pandemi mulai memasuki Ibu Pertiwi.

Tidak hanya gratis dan mendapatkan sertifikat langsung dari Kemdikbud, pilihan program pelatihan yang adun cukup beragam, mulai dari IT, fotografi, bahasa jepang, bahasa inggris, dan bahkan food and beverage.

Mengikuti program pelatihan tidak sebatas hanya untuk mengisi waktu selama covid-19 berlangsung.

Tetapi juga, untuk memperkaya diri serta mengembangkan skill yang ada, untuk digunakan secara bijak dan membantu sesama.

Jangan lupa untuk terus belajar hal yang baru, dan bagikan informasi tersebut kepada mereka yang membutuhkan.