Di masa modern seperti ini, masyarakat sudah mulai terbuka dengan fashion atau gaya berpakaian. Ya, hal ini salah satunya dipengaruhi oleh para fashion blogger atau biasa juga disebut sebagai fashion influencer. Salah satu fashion blogger yang kini semakin diikuti gayanya oleh masyarakat adalah Anaz Siantar.
Perempuan dengan nama asli Anastasia Siantar ini memiliki blog yaitu Brown Platform yang menampilkan gaya berbusananya yang simpel tapi berciri khas. Ya, dirinya sangat menyukai menggunakan sepatu boots atau sepatu berhak tinggi.
Daftar Fashion Blogger Indonesia yang Wajib Sobat Lakuuu Follow
Selain Anaz Siantar, Sobat Lakuuu juga harus tahu bahwa masih ada banyak sekali fashion blogger ini, yaitu sebagai berikut:
1. Diana Rikasari (@dianarikasari)
1. Diana Rikasari (@dianarikasari)
Pertama kita awali dari Diana Rikasari. Fashion blogger yang satu ini menulis tentang Fashion di Dianarikasari.blogspot.com. Kini, dirinya tak hanya menjadi inspirasi saja melainkan sudah menjadi fashion designer.
Diana Rikasari ini memiliki gaya berbusana yang khas yaitu dengan warna-warna yang nyentrik. Tentu saja ini adalah pencapaian yang sangat luar biasa bukan? Dari hobi menjadi suatu hal yang menghasilkan uang.
2. Michelle Koesnadi (@mkoesnadi)
2. Michelle Koesnadi (@mkoesnadi)
Selain Diana Rikasari, Sobat Lakuuu juga bisa bertumpu ke Michelle Koesnadi. Dirinya telah diabadikan di glistersandblisters.com dan juga di akun instagramnya @mkoesnadi. Bahkan, Michelle telah diakui sebagai fashion blogger dunia karena penampilannya di buku Style Yourself.
Gayanya sangat sederhana namun terlihat sangat elegan. Dirinya telah beberapa kali menjadi pengarah gaya pada saat pemotretan majalah fashion.
3. Evita Nuh (@nuhevita)
3. Evita Nuh (@nuhevita)
Selanjutnya ada Evita Nuh yang sejak dulu telah menulis tentang gayanya ini di jellyjellybeans.blogspot.com. Wanita kelahiran tahun 1999 ini ternyata telah mencintai dunia fashion sejak usianya masih 9 tahun loh. Kini dirinya memiliki brand tas sendiri yaitu EN.PENS.
4. Sonia Eryka (@soniaeryka)
4. Sonia Eryka (@soniaeryka)
Berikutnya ada Sonia Eryka yang telah menulis berbagai inspirasi tentang fashion di sonia-eryka.com. Wanita yang merupakan kakak dari Rich Brian ini memiliki gaya fashion yang sangat quirky atau rebel, tapi uniknya dirinya masih terlihat sangat girly dan unik.
5. Olivia Lazuardy (@olivialazuardy)
5. Olivia Lazuardy (@olivialazuardy)
Olivia Lazuardy yang telah menulis gayanya di olivialazuardy.com ini juga sangat sukses di kancah internasional di bidang fashion. Dirinya juga pernah terlibat dalam salah satu acara fashion terbesar di dunia yaitu New York Fashion Week. Sangat membanggakan nama Indonesia bukan?
6. Jenahara Nasution (@jenaharanasution)
6. Jenahara Nasution (@jenaharanasution)
Jenahara Nasution merupakan salah satu desainer kebanggaan Indonesia yang berkecimpung di bidang busana muslim. Dirinya menjadi fashion blogger di mana telah menulis ceritanya di jenahara.blogspot.com. Ia membawa misi untuk membawa muslim ke tingkat yang lebih tinggi dengan busana-busana yang ia ciptakan.
7. Claradevi Handriatmadja (@lucedaleco)
7. Claradevi Handriatmadja (@lucedaleco)
Terakhir ada Claradevi Handriatmadja yang sudah menulis sejak tahun 2009 untuk bidang fotografi yang lama kelamaan mengarah ke dunia fashion. Ia menulis di lucedale.co yang memiliki tampilan manis. Dirinya kini telah diikuti banyak orang karena gayanya yang menarik hati.
Itu dia 7 fashion blogger di Indonesia yang wajib Sobat Lakuuu ikuti selain Anaz Siantar karena sangat berani dan juga inspiratif. Sobat Lakuuu bisa mengikuti gaya-gaya yang mereka gunakan namun tetap saja harus disesuaikan juga dengan tubuh Sobat Lakuuu sendiri. Intinya, jika tidak cocok sebaiknya tak perlu dipaksakan, masih banyak inspirasi fashion dari para fashion blogger sehingga bisa di mix and match agar pas dan juga cocok di tubuh Sobat Lakuuu!