Mesin pencarian Google memang selalu memberikan fitur-fitur yang menarik yang bisa digunakan oleh semua kalangan, termasuk para pebisnis.
Tidak hanya Google My Business, beberapa fitur di bawah ini bisa Sobat Lakuuu manfaatkan untuk meningkatkan produktivitas, mengetahui situasi market dan mempermudah pembuatan konten bisnis.
Bagian terbaiknya adalah 6 fitur di bawah ini bisa di-download secara gratis! Apa saja fitur-fitur itu? Simak informasinya berikut!
#1 Google Drive
Diluncurkan pertama kali ke publik pada tanggal 24 April 2012, Google Drive kini menjadi salah satu ruang penyimpanan berbasis cloud yang paling banyak peminatnya.
Layakya ruang penyimpanan pada umumnya, Sobat Lakuuu bisa menyimpan berbagai macam file-file penting, seperti gambar, video, bahan presentasi dan jenis file lainnya.
Sobat Lakuuu bisa memanfaatkan Google Drive sebagai ruang penyimpanan tambahan, untuk menyimpan dokumen-dokumen bisnis penting dalam satu folder.
Seperti gambar dan video untuk konten bisnis, invoice pelanggan dan supplier, serta kontak-kontak penting.
Dengan adanya Google Drive, file-file bisnis akan terorganisir dengan rapi, serta tidak memakan banyak ruang penyimpanan pada PC atau laptop Sobat Lakuuu.
#2 Google Spreadsheets
Hal yang paling dibutuhkan oleh para pebisnis dalam menjalankan usahanya adalah invoice pembayaran atau rincian pembayaran.
Di samping itu, invoice berfungsi sebagai bukti adanya suatu kesepakatan di antara kedua belah pihak, baik toko dengan pembeli, atau toko dengan supplier.
Fitur Google Sheets bisa Sobat Lakuuu manfaatkan untuk membuat invoice dengan mudah, lengkap dengan rumus perhitungannya.
Di samping membuat invoice, perangkat lunak ini bisa Sobat Lakuuu manfaatkan sebagai pendataan keuangan, mencatat pemasukan dan pengeluaran bisnis, dan hal lainnya yang berhubungan dengan kepentingan finansial bisnis.
#3 Google Forms
Google Forms merupakan salah satu fitur gratis dari Google yang mempermudah Sobat Lakuuu untuk mengumpulkan informasi pelanggan dalam bentuk survei.
Layaknya formulir pada umumnya, Sobat Lakuuu bisa memberikan pertanyaan dan bahkan menentukan sendiri jenis jawaban yang diinginkan, seperti jawaban panjang, pendek, atau multiple choice.
Sobat Lakuuu bisa memilih salah satu dari banyaknya template yang telah disediakan, atau membuat sendiri formulir online yang baru.
Selain mendukung pengumpulan data, Google Forms juga bisa digunakan untuk mengundang seseorang layaknya kartu undangan, registrasi acara, reservasi, appointment dengan klien, dan lain-lain. Keren, bukan?
#4 Google Trends
Sobat Lakuuu pusing menentukan campaign atau jenis konten yang ingin diunggah ke media sosial? Ingin tahu juga jenis barang yang seperti apa yang banyak peminatnya?
Jika iya, maka Google Trends adalah jawaban atas permasalahan Sobat Lakuu! Tunggu dulu, apa itu Google Trends?
Google trends merupakan salah satu fitur unggulan dari Google untuk melakukan riset kata kunci yang kerap digunakan, atau suatu topik yang sedang hangat diperbincangkan.
Google Trends juga menampilkan demografis negara, dan memberikan tanda di daerah mana saja topik tersebut sedang ramai dibicarakan.
Tak hanya itu, Google Trends juga akan memberi Sobat Lakuuu informasi yang berkaitan dengan topik yang dicari, dan secara otomatis mengurutkannya.
Para marketer akan menggunakan fitur gratis ini untuk mencari data yang didapatkan dari mesin pencarian Google, untuk membuat konten menarik.
Selain marketer, copywriter dan content writer juga dapat menggunakan tools yang dirilis pada tahun 2006 ini, untuk melakukan riset kata kunci viral lagar mendapatkan ide konten.
#5 Google Analytics
Berbeda dengan Google Trends yang menampilkan grafik kata kunci tertentu dengan ringkas, Google Analytics berfokus pada trafik suatu situs atau website.
Tidak hanya trafik, Google Analytics juga memberikan berbagai data perihal performa suatu website.
Adapun informasi tersebut meliputi sumber trafik, data demografi pengunjung, konten yang populer dan lain sebagainya.
Tentu saja, dengan adanya informasi di atas, akan mempermudah Sobat Lakuuu untuk melakukan evaluasi situs, memutuskan konten mana yang perlu dioptimasi, plugin apa yang perlu ditambah, hingga produk atau konten apa yang paling diminati visitors.
#6 Google Translate
Fitur terakhir sekaligus fitur yang menjadi kesukaan pengguna internet adalah Google Translate.
Fitur ini akan sangat berguna, khususnya bagi Sobat Lakuuu yang kerap mendapatkan pelanggan dari luar negeri, atau pebisnis yang menargetkan orang asing sebagai marketnya.
Tidak hanya mempermudah menghancurkan language barrier, Google Translate juga berguna bagi para marketer untuk memeriksa ejaan dan menerjemahkan suatu bahasa ke dalam bahasa lain.