Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

3 Ide DIY Project yang Mudah Dilakukan untuk Mengisi Waktu Luang

by Lakuuu Team 6 September 2021

ide-diy
Waktu luang sebaiknya diisi dengan kegiatan produktif lagi mengasyikkan. Salah satu kegiatan yang bisa Sobat Lakuuu lakukan adalah menggarap proyek DIY atau Do It Yourself. Daripada main gawai melulu, yang ada pikiran malah tambah tertekan dan tambah stres.

Dengan adanya kegiatan membuat kerajinan sendiri, mungkin Sobat Lakuuu bisa lebih bahagia, lebih produktif, dan jelas lebih kreatif lagi. Apalagi nih, untuk Sobat Lakuuu yang seringkali tidak bisa mengendalikan kebosanan. Kegiatan untuk bikin kerajinan tentu sangat tepat untuk dipilih. 

Dari sini, Sobat Lakuuu bisa tahu nantinya, bahwa bahan dasar tertentu ternyata bisa dijadikan sesuatu yang memiliki fungsi dan juga memiliki nilai keindahan. Misalnya dari tali yang sebelumnya hanya untuk mengikat saja. Dengan menggunakannya sebagai bahan kerajinan, Sobat Lakuuu bisa menjadikannya sebagai hiasan ruang tamu dan lain sebagainya. 

Apalagi, kalau Sobat Lakuuu beruntung, bisa banget loh hasil kerajinan yang Sobat Lakuuu buat langsung dijual. Kalau laris, bisa kaya mendadak. Itu kalau beruntung saja. Namun, jika Sobat Lakuuu hanya ingin mengisi waktu luang saja, hal ini tidak jadi masalah. 

Nah, terkadang banyak orang yang bingung tentang proyek DIY atau kerajinan apa yang bisa dibuat. Bagi Sobat Lakuuu yang saat ini merasakannya, tenang saja. berikut ini akan diberikan proyek DIY yang bisa Sobat Lakuuu buat untuk mengisi waktu luang dan waktu senggang Sobat Lakuuu. 

3 Ide DIY Project yang Mudah Dilakukan

Bagi yang tidak berdarah seni, mungkin sulit untuk membuat kerajinan dengan nilai estetika tinggi. Tapi di sini, Sobat Lakuuu tidak perlu khawatir. Karena beberapa kerajinan yang akan disarankan cukup mudah untuk dibuat. Berikut ini beberapa kerajinan yang bisa Sobat Lakuuu buat untuk kerajinan. 

1. Membentuk Origami

Untuk kegiatan DIY yang satu ini, sepertinya sebelum masuk bangku SD pun sudah pernah Sobat Lakuuu lakukan. Ya, Sobat Lakuuu bisa mulai project DIY dengan membentuk origami menjadi berbagai jenis. 

Sobat Lakuuu bisa memulainya dengan bentuk yang sejak dulu sudah dihafal cara pembuatannya, misalnya, pesawat terbang sederhana. Sobat Lakuuu hanya tinggal melipat satu origami menjadi dua bagian yang seimbang. 

Setelahnya tinggal melipat kedua sisi atas hingga bagian tengah ke atas membentuk segitiga. Lalu lipat hingga segitiganya menyatu dengan seimbang. Kemudian, Sobat Lakuuu tinggal melipat sebagian kertas ke arah luar untuk dijadikan sayap dari pesawat terbang sederhana. 

Sobat Lakuuu juga bisa kok memilih model lain seperti origami berbentuk binatang, membuat pita, menjadikannya bunga, atau menjadikan origami hingga menjadi lambang cinta. Setelah membuatnya, berikan tali dan gantunglah ia pada langit-langit kamarmu. Dan jadilah kerajinan yang mudah dilakukan lagi tepat untuk mengisi waktu senggang. 

2. Merajut

Kegiatan kedua proyek DIY yang bisa Sobat Lakuuu dengan mudah, adalah dengan merajut benang wol yang merupakan sisa proses penjahitan. Jika Sobat Lakuuu masih belum mahir betul dalam merajut, Sobat Lakuuu bisa kok hanya dengan menyusun benang wol warna-warni menjadi satu. 

Setelah itu, berikan balok kayu berukuran kecil sebagai tempat wol warna-warni yang berjejeran. Nantinya, guntinglah bagian bawah benang wol tersebut dengan bentuk yang beragam. Bisa segitiga atau terserah mau dibentuk apa saja sesuai dengan kemauan Sobat Lakuuu. 

Jika sudah selesai, langsung saja gantung di dinding ruang tamu atau di ruang keluarga. Dengan hiasan benang wol, rumah Sobat Lakuuu bisa tampak lebih estetik dan juga berwarna. 

Kalau Sobat Lakuuu bisa merajut, malah bagus. Langsung saja membuat sweater, syal, selendang, bando, gantungan kunci, dan berbagai bentuk lain atas hasil kreasimu dari bahan dasar benang wol ini. 

3. Membuat hiasan dari botol bekas

Ini juga merupakan salah satu kerajinan yang bisa Sobat Lakuuu buat dengan mudah. Sobat Lakuuu hanya perlu mencari botol bekas pakai yang sudah dibuang. Jangan lupa untuk membersihkannya terlebih dahulu. 

Setelah itu, potonglah botol bekas menjadi beberapa bagian. Tapi sebelum itu, tentukan dulu akan Sobat Lakuuu apakan atau bentuk apa yang Sobat Lakuuu inginkan dari kreasi botol bekas itu. Misalnya, deh. Sobat Lakuuu akan membuat penutup lampu tidur. 

Nah, untuk awal, bentuklah dulu bagian atasnya yang seperti topi itu. Kemudian, bentuk dan potong botol sesuai dengan bentuk pegangan lampu tidur serta jangan lupa untuk membuat botol bekas menjadi penutup saklar dan kabel lampu tidur. 

Setelah selesai, silakan langsung pasang dan tambahkan ornamen tambahan seperti kain perca atau yang sejenis agar menjadikannya lebih indah. 

Dengan beberapa referensi DIY yang bisa dengan mudah Sobat Lakuuu lakukan,  Sobat Lakuuu tidak akan menganggur dan hari-harimu jadi lebih produktif lagi. Selamat mencoba!