Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

7 Bisnis Lokal Dengan Kemasan Produk Yang Unik

by Lakuuu Team 6 October 2021

kemasan-produk-yang-unik
Ketika akan membangun sebuah bisnis, tentunya sebagai seorang calon pengusaha Sobat Lakuuu harus dituntut sekreatif mungkin. Sebab dengan berpikir kreatif akan menjadikan produk yang Sobat Lakuuu jual di pasaran jauh lebih berbeda dan sukses menggaet banyak konsumen. Adapun salah satu bagian yang tidak boleh luput dari daya kreativitas tersebut adalah dari segi packaging produk.

Memang kualitas isi produk merupakan hal utama yang menjadi penentu apakah produk tersebut bisa bertahan di tengah masyarakat atau tidak. Namun meski kualitas isi produk tersebut baik tetapi kemasannya tidak menarik, tentu minat konsumen untuk membelinya juga rendah. 

Jenis-Jenis Produk Lokal Dengan Packaging Unik

Bahkan saat ini sudah banyak produk-produk local yang berinovasi dengan membuat kemasan produk yang unik dan menarik untuk meningkatkan branding. Beberapa diantar bisnis local tersebut diantaranya sebagai berikut:

  • Kalle story
Source: Kalle Story
Sobat Lakuuu adalah orang yang suka mengoleksi kacamata? Jika ya, maka kacamata unik dari Kallestory ini menjadi barang yang harus Sobat Lakuuu miliki. Kallestory sendiri merupakan salah satu brand kacamata lokal yang berasal dari kota pelajar atau Yogyakarta.

Kacamata ini sangatlah unik karena terbuat dari kayu, dan tersedia dalam berbagai pilihan. Mulai dari kacamata baca, kacamata fashion hingga sunglasses. Kacamata ini juga dilengkapi packaging yang unik berupa box kayu istimewa dengan  ukiran namamu di luarnya.

  • Wallts Wallet Goods
Source: Wallts
Sesuai dengan namanya, Wallts Wallet Goods adalah sebuah produk dompet. Namun produk lokal yang berasal dari Bandung ini bukanlah produk sembarangan. Brand ini menyuguhkan dompet yang terbuat dari bahan waterproof dengan slot rahasia yang bisa digunakan untuk menyimpan uang darurat. 

Sedangkan untuk kemasannya, Wallts Wallet Goods dibungkus menggunakan kotak unik berwarna biru yang bisa Sobat Lakuuu manfaatkan untuk kotak tabungan.

  • Chocodot
Source: Bhinneka.com
Chocodot adalah salah satu makanan lokal khas Garut yang sudah lama diproduksi di Indonesia. Makanan ini merupakan sebuah inovasi perpaduan dari dodol asli Garut dengan coklat. 

Selain memiliki rasa yang beragam, kemasan yang digunakan pada Chocodot juga cukup unik yakni menggunakan besek yang terbuat dari bamboo.

  • El Salted Egg Snack
Sempat booming di Indonesia beberapa waktu lalu, El Salted Egg Snack merupakan makanan yang berasal dari luar negeri. Namun hal tersebut akhirnya justru diadopsi oleh pebisnis local dengan menghadirkan snack yang dilumuri bumbu salted egg. 

Berbeda dari makanan biasanya yang disuguhkan degan dikemas menggunakan plastic, makanan ini justru menggunakan box unik yang didesain seperti sling bag.

  • Morning Whistle
Brand lokal satu ini menyediakan berbagai produk-produk fashion yang terbuat dari bahan kaos. Mulai dari baju tidur, kaos polos, polo, celana hingga underwear. 

Jika biasanya saat membeli pakaian Sobat Lakuuu akan mendapatkan kemasan berupa plastic atau paperbag. Maka brand Morning Whistle ini menghadirkan packaging unik berupa kotak makanan atau minuman.

  • Banami
Source: Banami
Merupakan produk olahan minuman berupa susu pisang yang diadopsi dari minuman  Korea Selatan. Meski hanya produk lokal, namun Banami ini tidak kalah nikmat rasanya dengan minuman-minuman lainnya. 

Ditambah lagi kemasannya yang unik yakni label berwarna kuning yang menutupi seluruh permukaan botol hingga tutupnya.

  • Dew It
Source: Dew.itskin
Merupakan salah satu brand skincare lokal yang kini sedang naik daun. Dew It menciptakan beberapa produk body care dengan kemasan yang unik. 

Yaitu dilengkapi dengan smart aplikator yang memungkinkan tangan Sobat Lakuuu tidak perlu bersentuhan langsung dengan kulit untuk meratakannya. dengan begitu kehigienisan isi didalamnya tetap terjaga.