Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

6 Cara Mudah Mendatangkan Pelanggan Baru ke Website, Catat!

by Lakuuu 2 February 2022

mendatangkan-pelanggan-baru-ke-website
Mendatangkan pelanggan baru memang bisa dibilang gampang-gampang sulit, khususnya menggiring mereka untuk melakukan interaksi di website bisnis.

Sebenarnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, seperti membuat iklan yang interaktif dan persuasif, atau memberikan penawaran yang menarik. Namun, kita tentu tidak bisa mengandalkan dua strategi di atas terus menerus, kan?

Ada beberapa cara efektif yang bisa Sobat Lakuuu coba untuk mendatangkan pelanggan baru ke website bisnis, agar tidak hanya menaikkan jumlah traffic, tetapi juga mendatangkan leads berpotensi untuk mengadakan transaksi. Simak informasinya berikut ini.

Kompetisi yang sangat panas, tidak bisa mendatangkan hal instan

Satu hal yang perlu kita sama-sama tahu, persaingan di era digital seperti sekarang sangatlah panas. Memang, secara fisik tidaklah kelihatan, tetapi kita bisa merasakannya dari banyaknya pebisnis yang gencar “membakar uang” demi mendatangkan banyak pelanggan ke website.

Tidak ada yang salah dengan hal di atas, tetapi Sobat Lakuuu juga harus tahu cara efektif lain agar bisa menekan budget promosi. Berikut 7 cara mudah untuk mendatangkan pelanggan baru ke website bisnis.

1.    Konten adalah mata uang baru

Konten merupakan mata uang baru di era sekarang. Kenapa demikian? Sebab, berawal dari konten lah semua transaksi bermula. Konten ini bisa dalam berbagai bentuk format, seperti video, artikel, ataupun gambar.

Dengan membuat konten yang tidak hanya menarik, tetapi juga informatif dan persuasif, besar kemungkinan pelanggan baru akan datang ke website bisnis.

Jika konten itu berupa artikel, maka Sobat Lakuuu perlu untuk memilih SEO yang tepat agar artikel Masuk ke dalam daftar Pertama halamanan mesin pencarian Google.

2.    Memaksimalkan penggunaan media sosial

Media sosial merupakan gerbang untuk mengarahkan para pelanggan baru untuk melakukan interaksi di website bisnis.

Fakta ini didukung dengan laporan yang dikeluarkan oleh We Are Social per bulan Januari 2021, di mana terdapat 4,20 triliun pengguna aktif media sosial di seluruh belahan dunia.

Dan, hal yang paling mengejutkan adalah Indonesia Masuk ke dalam jajaran 10 negara yang menghabiskan waktu menggunakan media sosial terlama di dunia, yaitu selama 3 jam 14 menit per hari nya.

Dengan demikian, kehadiran media sosial bisnis sangat diperlukan untuk tidak hanya menggiring mereka dalam mengadakan transaksi melalui website, tetapi juga sebagai media utama untuk berinteraksi dan meningkatkan brand awareness.

3.    Berkolaborasi

Kolaborasi adalah salah satu hal yang nantinya di tahun 2022 akan semakin gencar dilakukan. Tentu saja, dalam berkolaborasi ini akan ada dua pihak yang saling menguntungkan.

Keuntungan ini tidak hanya dalam bentuk penjualan yang tinggi saja, tetapi memberikan brand awareness kepada para target market.

Dengan adanya kolaborasi, orang-orang yang tidak tahu dengan merek tertentu, menjadi tahu dan penasaran. Rasa penasaran ini yang menggiring mereka untuk mengadakan transaksi.

4.    Gunakan jurus andalan, promo menarik

Salah satu strategi marketing yang bisa dicoba adalah Menggunakan promo menarik. Contohnya, Sobat Lakuuu ingin meningkatkan traffic website dan mendatangkan pelanggan baru.

Adapun promo yang bisa dicoba adalah diskon khusus bagi siapapun yang melakukan transaksi melalui website. Atau, bagi siapapun pelanggan yang melakukan transaksi via website akan dibebaskan dari ongkos kirim.

Hal di atas akan cukup menarik perhatian target market. Namun, tetap ingat untuk selalu menghadirkan konten-konten yang menarik di dalamnya, dan bila perlu ajak mereka untuk melakukan newsletter subscription.

5.    Manfaatkan fitur Google Ad

Google menyediakan fitur Google Business ad yang mampu menjangkau lebihi banyak audiens dengan pemasangan iklan yang dinamis, dan berdasarkan kata kunci yang dicari oleh para pengguna internet.

Adanya fitur ini tentu akan membuat bisnis Sobat Lakuuu akan lebih dikenal oleh banyak orang dan mendatangkan leads yang berpotensi. Tidak ada salahnya menggunakan fitur yang disediakan oleh Google ini demi meningkatkan traffic website.

6.    Tidak hanya iklan online, tapi juga offline

Kalau iklan online bisa disesuaikan dengan target market, iklan luar ruangan seperti baliho atau reklame akan menjangkau audiens yang bervariasi. Adanya keberagaman audiens ini akan memerluas peluang Sobat Lakuuu untuk mendapatkan pelanggan yang berbeda-beda.