Instagram icon Whatsapp icon Facebook icon Linkedin icon

5 Keunggulan Push Notification dalam Dunia Pemasaran Digital

by Lakuuu 30 April 2022

5-keunggulan-push-notification-dalam-dunia-pemasaran-digital
Keunggulan push notification sangatlah besar dalam proses digital marketing produk apapun. Dari sekian banyak metode pemasaran yang bisa Sobat gunakan saat ini, push notification merupakan salah satu rekomendasi terbaik.

Penggunaannya memungkinkan Sobat Lakuuu untuk menjangkau konsumen dengan mudah dalam waktu yang singkat. Di sisi lain, penggunaan sarana pemasaran satu ini juga membutuhkan biaya yang sangat minimal. Sobat hanya memerlukan sistem operasi yang sesuai terhadap notifikasi tersebut.

Saat ini metode plus notification banyak digunakan dalam dunia digital. Terutama bagi para pengguna smartphone. Sudah tentu dampak dari penggunaan metode pemasaran satu ini sangatlah besar. Sudah banyak perusahaan yang membuktikannya.

Mengenal Push Notification dalam Dunia Digital Marketing Lebih Jauh

Sebelum melakukan pembahasan lebih lanjut mengenai keunggulan push notification ini, penting sekali bagi Sobat Lakuuu untuk mengenal push notification itu sendiri lebih jauh. Ada yang sudah pernah menggunakan metode satu ini? Atau mungkin Sobat pernah menerimanya?

Push notification berasal dari bahasa Inggris. Push artinya ditekan atau dipaksakan, sedangkan notification berarti pemberitahuan. Sederhananya push notification adalah sebuah notifikasi yang dipaksakan untuk muncul pada pengguna smartphone.

Namun hal ini tidak berarti semua pengguna smartphone bisa menerimanya. Push notification biasanya dilakukan oleh pengembang aplikasi. Jadi mereka bisa mengirimkan notifikasi yang muncul sebagai pop up terhadap para pengguna smartphone yang sudah menginstal aplikasi mereka.

Jika Sobat Lakuuu pernah menggunakan aplikasi tertentu dan terus-terusan menerima notifikasi dari aplikasi, maka itu adalah bentuk push notification. Hal ini terus terjadi bahkan ketika aplikasi sedang tidak dibuka. Di satu sisi mungkin Sobat terganggu dengan keberadaan notifikasi tersebut.

Namun bagi pengembang, cara ini merupakan metode terbaik untuk menyampaikan informasi terbaru kepada para pengguna aplikasi. Bahkan banyak pengembang aplikasi yang memanfaatkan keunggulan dari push notification sebagai sarana pemasaran utama mereka.

Keunggulan Push Notification yang Harus Sobat Ketahui

Seperti sudah kami jelaskan sebelumnya, ada banyak sekali keunggulan yang bisa Sobat Lakuuu dapatkan ketika menggunakan metode pemasaran satu ini. Penasaran apa saja daratan keunggulan tersebut? Simak penjelasan selengkapnya pada poin-poin berikut ini.

1.
  Lebih efektif menjangkau konsumen
Keunggulan pertama dari push notification ini adalah efektivitasnya dalam menjangkau konsumen. Ketika menggunakan push notification, Sobat bisa memberikan notifikasi dengan mudah dalam waktu singkat saja. Inilah alasan kenapa banyak sekali orang yang menggunakannya di era digital ini.

2.
  Probabilitas dibuka lebih tinggi
Tidak semua notifikasi yang muncul pada smartphone selalu dibuka oleh penggunanya. Namun ketika Sobat menggunakan push notification, Probabilitas pembukaan notifikasi oleh konsumen jadi jauh lebih tinggi. Ini akan membuat proses pemasaran jadi jauh lebih mudah.

3.  Biaya pemasaran yang sangat terjangkau
Keunggulan push notification lainnya adalah biaya pemasaran yang jauh lebih terjangkau. Bagaimana tidak, ketika menggunakan push notification Sobat hanya perlu membuat sistem dengan algoritma yang sesuai untuk pemasaran aplikasi tanpa tambahan biaya apapun.

4.
  Waktu yang jauh lebih singkat
Penggunaan push notification juga memungkinkan Sobat Lakuuu untuk melakukan pemasaran dalam jangka waktu yang lebih singkat. Hal ini dikarenakan proses pemasaran melalui push notification dilakukan sepenuhnya secara digital. Sama sekali tidak akan ada kendala yang muncul dalam prosesnya.

5.  Metode pemasaran yang sangat mudah untuk dilakukan
Dibandingkan dengan metode pemasaran lain yang ada saat ini push notification merupakan salah satu bentuk pemasaran yang sangat mudah untuk dilakukan. Tidak heran jika kemudian metode satu ini banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar.

6.  Bisa diaplikasikan ke berbagai perangkat
Keunggulan push notification lainnya adalah bisa diaplikasikan ke berbagai jenis perangkat. Selama aplikasi yang terkait dengan notifikasi itu terinstal, maka pengguna akan tetap menerimanya. Karenanya jangan ragu lagi untuk menggunakan metode satu ini jika Sobat ingin mengembangkan usaha. 

Dengan beberapa keunggulan yang sudah kami jelaskan di atas, tidak heran jika kemudian push notification menjadi salah satu metode pemasaran yang banyak digunakan di era modern. Dampaknya memang terbukti sangat signifikan untuk pengembangan bisnis apapun.

Jenis-Jenis Push Notification yang Ada Saat Ini

Selain memahami keunggulan push notification yang sudah kami jelaskan di atas, penting juga bagi Sobat Lakuuu untuk memahami apa saja jenis-jenis dari bentuk notifikasi satu ini. Dikutip dari berbagai sumber, ada lima jenis push notification yang biasa digunakan saat ini. 
  1. Transaksional yang memberitahukan berita transaksi finansial
  2. Educational yang memberikan informasi update untuk pengguna
  3. Promosi untuk Sobat yang hendak menawarkan produk atau layanan terbaru
  4. Lifecycle untuk mengajak pengguna agar aktif dalam penggunaan aplikasi
  5. Rating dan feedback yang meminta pelanggan untuk memberikan respon terhadap sebuah layanan.

Pastinya Sobat semua pernah menerima salah satu dari jenis push notification yang sudah kami jelaskan di atas. Kini Sobat tahu seberapa penting itu push notification dan bagaimana cara penerapannya.

Jika Sobat Lakuuu hendak menerapkan metode pemasaran satu ini di dalam bisnis, pastikan untuk melakukannya sesuai regulasi yang sudah ditentukan. Dengan melakukannya secara aturan, kami menjamin Sobat akan mendapatkan beberapa keunggulan push notification yang sudah kami jelaskan di atas.